Life
5 Video Tik Tok yang Sempat Viral Februari 2022 !

Tik Tok adalah salah satu aplikasi yang sedang sangat banyak penggunanya sekarang ini. Video yang telah di-upload di tik tok ada yang memiliki view hinggan jutaan banyaknya dan menjadi viral. Berikut 5 hal yang sempat viral di bulan Februari ini.
Moon Phase

sumber foto : media blitar
Menurut informasi yang ada, Moon Phase merupakan suatu fase bulan, dimana pada fase tersebut menunjukkan ada perubahan fase bulan yang tampak dari bumi pada bulan dan tanggal tertentu.
Tren ini mulai viral karena Salah satu pengguna akun TikTok @naannn__ yang menampilan bulan beserta tanggal lahir dari tahun ke tahun yang menampakkan semua bulan, seperti bulan penuh, sabit, dan lain sebagainya. Kemudian, banyak orang yang mengikuti tren membuat moon phase ini pada awal hinga pertengahan Februari.
Wartawan Disemprot Ibu-Ibu

sumber foto : youtube
Hal yang sempat viral di bulan Februari ini adalah kasus wartawan yang dimarahi ibu-ibu saat melakukan investasi bodong. Video tersebut di apload di akun tiktok @kang_amank, terlihat wartawan berada di lokasi bertanya kepada salah satu ibu-ibu yang menjadi korban investasi bodong.
Namun, pertanyaan wartawan ini tidak terjawab karna datang ibu-ibu lain langsung memarahi wartawan dan melarang ibu-ibu yang sedang wawancara untuk menjawab. Kolom komentar pada video itu berisi bahwa netizen sangat tidak setuju dengan perlakuan ibu-ibu yang memarahi wartawan.
Nenek 17 Cucu Nikahi Brondong 37 Tahun Lebih Muda

sumber foto : wolipopdetik
Pasangan Quran McCain dan Cheryl McGregor viral di tiktok karena perbedaan usia yang sangat jauh di antara mereka. Usia kedua nya terpaut 37 tahun. Sempat disebut cari sensasi, Quran dan Chery akhirnya membuktikan keseriusan cinta keduanya dengan membangun keluarga bahkan berencana untuk segera mempunyai anak.
Pada akun tiktok @oliver6060 mendapat like sebanyak 33.4M dan pengikutnya berjumlah 1.8M. Kalau Feeners sendiri liat video viral ini percaya mereka emang nikah atau cuma mau viral nih?
Bule Australia Masak Mie Goreng Satu Baskom Penuh

sumber foto : detikfood
Siapa yang tidak pernah makan mie goreng, makanan ini terkenal lezat ini juga terkenal di luar negeri, seperti yang viral di tiktok seorang bule Australia dengan akun tiktok @abrakebabra_rivew masak mie goreng se-baskom.
Mie goreng yang ia gunakan berasal dari merek mie instan ternama Indonesia. Pada unggahan nya tersebut mendapat like sebanyak 51.9k dan komentar sebanyak 1581 yang kebanyakan dari Indonesia.
Lulusan D3 Transportasi Laut Jadi Tukang Foto Keliling

sumber foto : detik
Wanita ini mendadak viral di media sosial tik tok, karna dia sudah mendapatkan gelar D3 Manajemen transportasi laut, namun memilih menjalani pekerjaan sebagai tukang foto keliling. Kisah tersebut berawal dari akun tiktok @dewwivon. Ia membagikan foto saat merain gelar D3 dan memperlihatkan pekerjaan saat ini.
Video tersebut viral dan sudah ditonton lebih dari 4.2 juta views. Reaksi warga tiktok kepada wanita tukang foto keliling tersebut dengan memberikan semangat dan ada juga yang takut akan masa depannya.
Itulah 5 video tiktok yang sempat viral bulan Februari ini, apakah feeners sudah melihat semua videonya di fyp kalian?
Penulis : Nurmaini
