FeedGaya HidupLifeSainsSehat

Delapan Manfaat Sinar Matahari Pagi untuk Kesehatan

blank
196
×

Delapan Manfaat Sinar Matahari Pagi untuk Kesehatan

Sebarkan artikel ini
sinar matahari manfaat tubuh
Manfaat Cahaya Matahari. Foto: Internet

FENESIA – Sinar matahari sangat dibutuhkan oleh seluruh makhluk hidup demi keberlangsungan kehidupan. Bagi manusia, sinar matahari memberikan manfaat yang banyak. Yaitu tak hanya untuk kebutuhan fisik, tetapi juga untuk mental.

Saat masa pandemi ini, banyak ahli kesehatan menyarankan untuk berjemur di bawah sinar matahari pagi, setidaknya selama 15 menit.

Bagi  feeners yang sering melakukannya, pasti kegiatan ini memberikan manfaat yang luar biasa bagi tubuh. Sebab, ternyata sinar matahari pagi tak hanya memberikan manfaat yang baik untuk kesehatan tubuh secara fisik,

Tak banyak yang tahu, ternyata sinar matahari pagi juga dapat memberikan pengaruh kepada kesehatan mental.

Yuk, simak 8 manfaat sinar matahari pagi untuk kesehatan!

1. Produsen Vitamin D

sinar matahari manfaat tubuh
Cahaya Matahari Sumber Vitamin D. Foto: Internet

Saat sinar matahari mengenai kulit kita, vitamin D akan terbentu dari kolesterol di kulit kita. Sebab, Ultraviolet B (UVB) pada sinar matahari dapat menghasilkan vitamin D dari sintesis kolesterol pada sel kulit.

Vitamin D dari matahari adalah sumber vitamin D terbaik. Untuk itu, jika feeners membutuhkan vitamin D, matahari adalah level vitamin D yang paling optimal.

2. Meningkatkan Kualitas Tidur

sinar matahari manfaat tubuh
Manfaat Matahari untuk Kualitas Tidur. Foto : Internet

Kecerahan dan kegelapan dapat mempengaruhi kerja hormon di tubuh kita. Cahaya matahari akan mempengaruhi produksi serotonin yang mempengaruhi mood kita.

Sedangkan kegelapan dapat mempengaruhi melatonin yang mempengaruhi manusia untuk dapat merasakan rasa kantuk atau tidak. Jika kita tidak cukup terkena cahaya matahari, maka kerja dari kedua hormon ini tidak akan seimbang

3. Mendorong Imunitas

sinar matahari manfaat tubuh
Manfaat Matahari untuk Imun. Foto: Internet

Cahaya matahari dapat menstimulasi vitamin D dan sel T yang dapat memberikan dorongan yang besar bagi sistem imunitas.

Banyak penelitian yang telah membuktikan bahwa kekurangan sinar matahari menjada salah saty penyebab penyakit autoimun.

4. Meningkatkan Daya Ingat dan Fokus

sinar matahari manfaat tubuh
Manfaat Matahari untuk Fokus dan Daya Ingat. Foto: Internet

Karena vitamin D yang dihasilkan oleh cahaya matahari dapat mendorong kerja hormon serotonin, kita dapat memiliki kualitas tidur yang lebih baik. Dengan kualitas tidur yang optimal maka akan mempengaruhi kerja otak untuk lebih fokus dan daya ingat yang lebih kuat.

5. Menghindari Depresi

sinar matahari manfaat tubuh
Manfaat Matahari untuk Menghindari dari Depresi. Foto: Internet

Jika kita mendapatkan matahari yang cukup, level serotonin akan turun dan membuat mood kita berantakan. Hal ini juga dapat mengindikasikan kita ke depresi.

Kekurangan terkena sinar matahari pun juga dapat menjadi penyebab Seasonal Affect Disorder. Yaitu gangguan mental yang disebabkan karena perubahan cuaca.

6. Menyembuhkan Penyakit Kulit

sinar matahari manfaat tubuh
Manfaat Matahari untuk Kulit

Cahaya matahari dapat menyembuhkan beberapa isu kulit, seperti psoriasis, eczeme, bahkan jerawat. Tetapi, kita juga perlu berhati-hati juga terlalu ekstrem terpapar sinar matahari.

7. Menurunkan Tekanan Darah

sinar matahari manfaat tubuh
Manfaat Matahari untuk Tekanan Darah. Foto: Internet

Menurut penelitian di Universitas Southhampton, pada tahun 2014, cahaya matahari dapat menurunkan tekanan darah dan juga mampu menurunkan risiko terkena stroke.

8. Membantu Menurunkan Berat Badan

sinar matahari manfaat tubuh
Manfaat Matahari untuk Menurunkan Berat Badan. Foto: Internet

Menurut Peter Light dari Institusi Alberta, membuktikan bahwa gelombang cahaya biru dari matahari dapat membuat sel tubuh untuk tidak menyimpan lemak.

Feeners dapat merasakan tidak manfaat cahaya matahari bagi kesehatan kita?